UNSA Makassar

UNSA Makassar bersama KPPU Makassar Mengadakan Webinar ditengah Pendemi Covid-19

MAKASSAR – Universitas Sawerigading (UNSA) Makassar bersama dengan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Makassar mengadakan Webinar, Kamis (4/6/2020).

Webinar tersebut mengangkat tema “Sinergi Universitas dan KPPU Dalam Mewujudkan Persaingan Usaha Yang Sehat di Tengah Masa Pandemi Covid-19”.

Melalui aplikasi Zoom yang berlangsung sejak pukul 10.00 Wita ini menghadirkan narasumber yakni, Rektor UNSA Makassar Prof. Dr. A. Melantik Rompegading, S.H., M.H,

Selain itu, Kepala Kantor Wilayah IV KPPU Makassar Hilman Pujana, S.E., M.H dan Dekan Fakultas Hukum UNSA Dr. Hj. Asmah, S.H., M.H.

Dalam penyampaian materinya Hilman Pujana mengatakan bahwa KPPU dan UNSA Makassar sudah menjalin kerjasama selama kurang lebih 5 tahun terakhir, dimana setiap tahunnya kami menerima mahasiswa magang secara langsung dari beberapa Universitas termasuk UNSA, ujarnya

Namun, tahun ini penerimaan mahasiswa magang tetap dilaksanakan akan tetapi proses magangnya secara online,

“Saat ini, KPPU sedang mengawasi beberapa perusahaan yang melakukan monopoli terhadap barang dagangannya di tengah pandemi Covid-19”, tandasnya.

Dekan FH UNSA menambahkan bahwa giat yang telah saya lakukan berjalan terkait dengan KPPU salah satunya ialah membuat buku dengan skala Nasional dan Internasional, ucapnya

“Membimbing mahasiswa dalam kompetisi penulisan Karya Ilmiah tentang Hukum Persaingan Usaha (HPU) yang dilaksanakan oleh KPPU”, tutupnya.

Meskipun kegiatan tersebut dilakukan secara online akan tetapi panitia penyelenggara tetap memberikan E-Sertifikat kepada peserta sebanyak 80 orang.

Beberapa peserta yang ikut dalam Webinar yakni, Mahasiswa, Akademisi UNSA, Staf KPPU, Universitas Islam Jakarta, UNILA dan beberapa kampus lainnya lagi. (Ros)

Leave a Reply

Be the First to Comment!

avatar
  Subscribe  
Notify of