UNSA Makassar

Rektor UNSA Makassar Beri Kuliah Umum di Universitas Riau Kepulauan Batam

Makassar – Rektor Universitas Sawerigading (UNSA) Makassar Prof. Dr. A. Melantik Rompegading, S.H., M.H memberikan Kuliah Umum di Universitas Riau Kepulauan (UNRIKA) Batam, Jum’at (26/11/2021).

Materi kuliah umum yang diberikan yakni “Akselarasi Hukum Ekonomi Dalam Pembangunan Era Industri 4.0,” yang dihadiri oleh Rektor UNRIKA Batam.

Selain memberikan kuliah umum, pada kesempatan itu Rektor UNSA Makassar juga menjalin kerjasama dengan 5 (lima) Fakultas di UNRIKA Batam tersebut.

Hal ini dilakukan untuk mengaplikasikan dan menjalin sinergitas antara Perguruan Tinggi melalui tugas Tri Dharma.

Prof. Melantik berharap semoga ke-2 (dua) Perguruan Tinggi ini bisa bersinergi maju bersama mewujudkan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka, ucapnya.

Turut hadir dalam kegiatan, Wakil Rektor I, III dan IV, Dekan, Dosen serta Mahasiswa/i UNRIKA Batam. (Ros)

Leave a Reply

Be the First to Comment!

avatar
  Subscribe  
Notify of