UNSA Makassar

Fisip Unsa Makassar Gelar Webinar Penerapan New Normal 2020

Makassar – Penerapan new normal dimasa pandemi covid19 memberikan banyak perubahan kepada masyarakat dimana mengharuskan untuk mengikuti protokol kesehatan, juga memberi dampak pada interaksi sosial masyarakat.

Sehingga Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Sawerigading (Unsa) Makassar gelar Web Seminar (Webinar) Virtual Via Zoom, Kamis (25/06/2020).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Rektor Unsa Prof. Dr. Andi Melantik Rompegading, SH., MH., dengan mengangkat tema “Interaksi Sosial dalam Penerapan New Normal” yang di pandu oleh Irwan, S. Pd., M. Pd Selaku Host.

Webinar ini menghadirkan pemateri pertama Dr. Adi Sumandiyar, S.Sos., M. Si selaku Ketua Prodi Sosiologi Unsa membahas “Interaksi Sosial di Era New Norma” dan pemateri kedua Mikel Kelvin, S.H Juru Bicara Duta Covid19 membahas “How to manage Covid 19”, yang di moderatori oleh Alif Ilman Mansyur, S.Pd., M. Pd.

Dekan Fisip Unsa Dr. Dety Yunita Sulanjari, M.Si mengatakan penerapan new normal dalam kajian ilmu sosial agar bagaimana upaya masyarakat beradaptasi menghadapi new normal di masa pandemi covid 19 dalam melakukan aktivitas dengan berinovasi dalam penggunaan teknologi, dengan melakukan pola hidup yang sehat.

“Dengan adanya kegiatan ini semoga kita dapat memasuki era new normal dengan perubahan tatanan pola kehidupan yang lebih baik dalam beraktivitas, memperhatikan Protokol kesehatan, dan semoga masa pandemi ini cepat berakhir”, Ujarnya.

Turut ikut serta dalam kegiatan yakni ketua panitia webinar Dr. Arda, M. Si, Akademisi Unsa, Mahasiswa, Dosen dari luar kampus dan Pegawai Pemerintah Provisi. (Fauziah)

Leave a Reply

Be the First to Comment!

avatar
  Subscribe  
Notify of