Makassar – Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP) Jurusan Bahasa Indonesia Universitas Sawerigading (UNSA) Makassar Melakukan Penarikan Mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan (PPL).
Penarikan mahasiswa tersebut berlangsung di SMA Muhammadiyah 5 Makassar, Senin (7/6/2021).
Pada kesempatan itu, sebanyak 5 (lima) orang mahasiswa/i yakni Muh Nasrung, Suhardi, Muliati, Muh. Chaerul dan Ainun dijemput langsung oleh pembimbing Fadly Akbar. S.Pd., M.Pd.
Diketahui bahwa FKIP UNSA Makassar melakukan PPL selama 3 bulan terhitung sejak Maret sampai dengan Mei 2021.
Kepada media, Fadly Akbar. S.Pd., M.Pd selaku Ketua Program Studi (Prodi) Bahasa Indonesia mengatakan semoga mahasiswa yang telah melaksanakan PPL bisa menjadi guru yang profesional dalam bidang Bahasa Indonesia, ujarnya,
Meskipun dalam pelaksanaan PPL kali ini sangat berbeda karena pebelajaran dilaksanakan secara daring (online) tapi dengan apa yang telah dilakukan mahasiswa UNSA ini dapat memberi kesan positif bagi pihak sekola terkhusus untuk murid didiknya,
“Saya berpesan untuk mahasiswa jadikanlah PPL ini sebagai pengalaman berharga yang nantinya akan menjadi motifasi untuk belajar dan menjadi guru yang sebenarnya ketika telah menyelesaikan pendidikan nya” tandasnya. (Ros)
Leave a Reply
Be the First to Comment!