UNSA Makassar

Dosen Unsa Makasssar Berikan Bantuan Donasi ke TACTIS

Laporan : Rosmawati

Pengurus LPM Unsa Makassar

MAKASSAR – Dosen Universitas Sawerigading (Unsa) Makassar memberikan bantuan dana kepada organisasi Tanggap Cepat Tindak Segera (TACTIS) di Kampus Unsa, Sabtu (17/11/19).

Kegiatan yang diadakan oleh TACTIS ini dalam rangka silaturahmi antar relawan dan komunitas yang akan berlangsung di Tope Jawa Takalar selama dua hari 24 – 25 November 2018,

Dengan mengangkat tema “Menjalin Solidaritas dan Meningkatkan Kepedulian Sosial” yang bekerjasama dengan Tagana Dinsus Provinsi, Aksi Cepat Tanggap (ACT) dan Sulawesi Nmax Club (SNC)

Wakil Rektor II Unsa Dr. H. Muh. Hasyim, SH., MH berharap semoga organisasi ini bisa berjalan terus dan semakin dikembangkan agar dapat membantu masyarakat yang sangat memerlukan bantuan, tandasnya

Muhammad Nawir, S.Sos selaku anggota TACTIS mengucapkan banyak terima kasih kepada dosen maupun mahasiswa Unsa yang turut membantu dan memberikan donasi kepada organisasi tersebut, tuturnya.

Leave a Reply

Be the First to Comment!

avatar
  Subscribe  
Notify of